Sambutan Kepala Sekolah SMK Perintis Adiluhur Awal Tahun Pelajaran 2020/2021

Bismillahirrohmanirrohiem

Assalamualaikum Warohmatullohi Wabarokatuh

Salam Sejahtera bagi kita semua

Tabik pun……

Puji syukur atas kehadirat Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa yang telah melimpahkan rahmat dan hidayahNya serta nikmat yang tidak terkira terutama nikmat sehat kepada kita sekalian. Aamiin…

Sholawat teriring salam kita curahkan kepada junjungan kita Nabi Muhammad SAW, serta kepada keluarga dan sahabatnya.

Kepada wakil kepala sekolah, kepala program study, dewan guru dan karyawan terkhusus wali siswa baru SMK Perintis kelas X atas nama kepala sekolah saya mengucapkan selamat datang dan selamat bergabung dengan keluarga besar SMK Perintis Adiluhur tahun pelajaran 2020/2021.

Kepada anak – anak yang tercinta Bapak mengucapkan selamat datang pada kegiatan pembelajaran yang di mulai pada hari ini Senin, 13 Juli 2020. Kalian akan memasuki tahun pelajaran yang sangat berbeda dari tahun – tahun sebelumnya, ucapan terima kasih juga kami sampaikan kepada orang tua wali siswa kelas X, atas kepercayaannya menitipkan putra putrinya untuk dididik bersama kami di SMK Perintis Adiluhur, semoga anak – anak kita dapat mengikuti pembelajaran dengan baik.

Bapak, ibu serta anak – anak yang berbahagia sebagai mana yang kita ketahui bersama di berbagai media massa dan media sosial yang lainnya bahwa negara kita saat ini sedang menghadapi situasi dan kondisi dalam penanggulangan covid – 19. Oleh karena itu sesuai dengan arahan dan petunjuk dari pemerintah pusat dan daerah khususnya Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Lampung telah menetapkan beberapa aturan.

Pelaksanaan proses pembelajaran dari kelas X, XI dan XII dilaksanakan dengan sistem online (Daring), inti pembelajaran jarak jauh ini sudah pasti membutuhkan sarana atau alat yang berupa media telekomunikasi seperti HP atau Laptop. Untuk itu, pada kesempatan ini kami dewan guru berharap ada pemahaman yang mendalam bahwa pembelajaran ini harus berjalan tanpa ada toleransi untuk melaksanakan pembelajaran sampai dengan dua bulan atau lebih.

Semua proses pembelajaran dari materi yang terdapat dalam kurikulum serta penilaian, baik berupa penilaian harian, penilaian tengah semester, maupun akhir semester akan di lakukan melalui daring atau online. Kegiatan akan diatur oleh Wakil Kepala bidang Kurikulum dan Guru masing-masing, segala hal yang berhubungan dengan pelayanan biaya dan informasi lain dapat dilakukan melalui komunikasi seperti, WA, telepon dan sebagainya secara langsung melalui wali kelasnya masing-masing. Setiap guru akan memberikan model pembelajaran dan buku paket yang disiapkan melalui perpustakaan sekolah, penerapan sistem pembelajaran di SMK Perintis Adiluhur yang dapat dilihat web resmi SMK Perintis Adiluhur baik dalam bentuk e – learning, e-book, dan lainnya yang disediakan oleh Sekolah.

Apabila ada kepentingan yang berhubungan dengan arah pendidikan putra-putrinya, orang tua bisa langsung berhubungan dengan guru atau Kepala Sekolah secara langsung maka akan tetap dilayani dengan syarat harus mematuhi protokol kesehatan sekolah. Yang pertama menggunakan masker, menjaga jarak, membawa alat tulis dari rumah.

Dan mari kita berdoa, semoga dalam pelaksanaan proses pembelajaran di tahun pelajaran 2020/2021 kita selalu dalam keadaan sehat walafiat. Bapak, ibu serta anak – anak yang tercinta, dengan segala kerendahan hati kami mengucapkan, memohon maaf yang sedalam – dalamnya, jika selama ini terdapat kekurangan, mengenai pelayanan baik kepada Bapak / Ibu orang tua maupun anak – anak, kami juga mengucapkan selamat kepada anak – anak yang naik kelas, yang lulus ditahun pelajaran kemarin. Semoga bisa melanjutkan impian atau bekerja sesuai dengan kompetensinya masing – masing dan kita selalu dalam lindungan Allah SWT. Yang Maha Kuasa semoga Allah senantiasa mengangkat semua musibah yang menimpa bangsa Indonesia sekarang ini dan kembali menjadi Negara yang jadi kebanggaan bangsa Indonesia dan dunia pada umumnya. Dan anak-anak kita bisa kembali melaksanakan pembelajaran secara tatap muka, sehingga dapat bertemu dengan guru – guru dan berkumpul dengan teman – temannya.

Semoga Allah SWT mengabulkan permintaan kita semua. Aaminn ya robbal alamin

Wassalamualaikum Warohmatullohi Wabarokatuh

Gambar diambil sebelum Covid-19